Sekda Donggala Ingatkan ASN Memberikan Pelayanan Prima

Daerah1,285 views

PENATEGAS – Sekretaris Daerah Kabupaten Donggala, Dr. Rustam Efendi, S.Pd., S.H., M.A.P, meminta kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) di jajaran Pemerintah Kabupaten Donggala memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

Seruan tersebut disampaikan Rustam Efendi dalam amanatnya saat memimpin upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN), mewakili Bupati Donggala di halaman Kantor Bupati Donggala, Selasa (17/01/23).

Rustam Efendi mengemukakan, atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah (Pemda), upacara HKN adalah hari pertama dilakukan di awal tahun 2023.

“Kami mengajak kita semua, agar menjadikan momentum tahun baru ini, sebagai sebuah kesempatan yang sangat baik, untuk melakukan perubahan yang diikuti dengan tekad dan keinginan meninggalkan kebiasaan buruk dalam bekerja, sehingga akan menjadi peluang bagi terciptanya perubahan ke arah yang lebih baik di Kabupaten Donggala,” ucapnya.

Sekda Rustam menjelaskan, momentum tahun baru ini semoga seluruh ASN di jajaran pemerintah Kabupaten Donggala menjadikan sebagai ajang introspeksi dalam upaya meningkatkan disiplin dan kinerja serta profesionalisme di satuan kerja masing-masing.

Rustam Effendi mengungkapkan, Panca Prasetya Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang selalu disampaikan setiap bulan sebagai pedoman, bagi kita dalam melaksanakan tugas dan fungsi yang tercermin dari sikap disiplin, integritas dan loyalitas yang tinggi serta menjadikan KORPRI sebagai organisasi kedinasan yang netral dan profesional.

“Mari kita maksimalkan potensi yang ada, dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, mengingat masyarakat menaruh harapan besar terhadap pelayanan yang baik, efisien, jujur, berwibawa dan hal itu dapat direalisasikan, manakala kita sebagai Aparatur, mampu melakukan perubahan-perubahan ke arah yang lebih baik,” pintanya.

Di akhir sambutannya, sebagai pemimpin tertinggi ASN Donggala Rustam Efendi mengucapkan selamat kepada para Pejabat Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas yang telah dilantik beberapa waktu yang lalu.

“Semoga pejabat yang baru dilantik dapat bekerja secara maksimal, mengembang amanat yang diberikan oleh rakyat, sebagai aparatur pemerintah kita terpanggil untuk melayani dan bukan untuk dilayani,” ungkap Rustam.

Hadir dalam upacara HKN, Asisten, Staf Ahli, Pimpinan OPD, Kepala Bagian, ASN dan PHL di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Donggala.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed