Wagub Tanam Jagung Perdana di Buol dan Tolitoli Program RMP

Daerah792 views

PENATEGAS – Wakil Gubernur, H. Ma’mun Amir melakukan penanaman perdana tanaman jagung di Kabupaten Buol dan Kabupaten Tolitoli pada pekan lalu. Penanaman jagung program Relawan Merah Putih (RMP)  dilakukan usai melaksanakan kunjungan kerja tugas pemerintahan di dua kabupaten itu.

Di Kabupaten Buol yakni Desa Modo 1, Kecamatan Bukal penanaman perdana tanaman jagung dilakukan tanggal 1 Desember 2021. Sedangkan di Kabupaten Tolitoli, tepatnya di Dea Lelean Nono pada tanggal 2 Desember 2021.

Wakil Gubernur,  H. Ma’mun Amir mengapresiasi koperasi RMP dalam upaya pengentasan kemiskinan di Sulteng. Penanaman Perdana tanaman jagung di Tolitoli adalah yang keenam setelah penandatanganan kerja sama Pemprov Sulteng dengan BRI tantang pemberdayaan masyarakat melalui fasilitas pinjaman kredit.

Wagub Tanam Jagung Perdana di Buol dan Tolitoli Program RMP

RMP menjadi pelaksana program kerja sama tersebut. Penanaman jagung pertama kali dilakukan di Kabupaten Parigi Moutong.

Dalam sambutannya, Wagub mengaku kagum dengan potensi alam Tolitoli yang diyakini bisa mengatasi masalah kemiskinan. “Ada ikan tinggal dipancing, ada lahan kosong tinggal ditanami,” ujarnya.

Olehnya, untuk mengentaskan kemiskinan,Wagub berharap agar MoU terkait KUR antara BRI dan Pemprov Sulteng dimanfaatkan dengan baik. Wagub mengimbau ke Bupati Tolitoli Amran Hi. Yahya agar menghidupkan padat karya di desa-desa supaya tidak ada warga yang menganggur.

Selain itu mantan bupati Banggai ini mendorong pengembangan sekolah vokasi yang konek dengan potensi unggul daerah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed