Ini Strategi BNN Donggala Sosialisaikan P4GN

Pendidikan459 views

PENATEGAS – Badan Narkotika Nasional (BNN) terus menciptakan strategi guna menyosialisasikan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) kepada masyarakat.

Salah satu strategi yang dilakukan adalah menggelorakan lagu Mars BNN di lingkungan sekolah, seperti yang di gelar BNN Kabupaten Donggala di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMKN) 1 Kecamatan Banawa Tengah, Selasa (3/1/23).

Koordinator Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) BNN Kabupaten Donggala, Markus, S.Kep., Ns mengatakan, kegiatan menggelorakan lagu Mars BNN kepada pelajar dan anggota komunitas PIK Remaja Nabelopa Nosinggani di SMA Negeri 1 Banawa Tengah merupakan suatu upaya dalam rangka P4GN.

Ini Strategi BNN Donggala Sosialisaikan P4GN
Foto : Pelajar SMAN Satu Banawa Tengah saat menyanyikan lagu Mars BNN.

Kegiatan yang dilaksanakan atas kerjasama dengan penggiat P4GN diharapkan dapat menjadikan Indonesia bersih narkoba, khususnya di wilayah Kabupaten Donggala.

“Ini merupakan langkah untuk mengkampanyekan dan menyuarakan lagu Mars BNN di Lingkungan Pendidikan (sekolah) demi mewujudkan Indonesia Bersinar, khususnya di Kabupaten Donggala yang Bersih Narkoba,” kata Makus.

Koordinator Seksi P2M BNN Kabupaten Donggala menambahkan, melalui Mars BNN di lingkungan pendidikan paling tidak dapat mencegah para pelajar untuk menjauhi narkoba serta saling menukar informasi terkait peredaran gelap narkoba di Kabupaten Donggala.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed