PENATEGAS – Program studi (Prodi) Administrasi Publik Untad Palu bersiap menuju akreditasi unggul. Berbagai persiapan terus dilakukan sebelum 31 Desember 2024 mendatang.
Salah satu kegiatan yang dilakukan guna mendorong akreditasi Unggul adalah menggelar workshop penyusunan borang. Kegiatan tersebut menghadirkan tiga narasumber yakni Koordinator Puslak SPMI LPPMP Untad, Drs. Syamsu, M.Si, Akademisi Untad, Dr. Mustainnnah, M.Si dan Akademisi Unismuh Palu, Dr (can) Fery, M.Si.
Koordinator Prodi Administrasi Publik, Dr. Intam Kurnia, M.Si mengatakan, Workshop Borang tersebut merupakan salah satu upaya Prodi Administrasi Publik Untad menuju akreditasi Unggul. Untuk itu, berbagai persiapan terus dilakukan dengan harapan agar saat tim asesor turun lapangan, Prodi administrasi publik dinyatakan layak memperoleh akreditasi unggul.
“Kami berupaya maksimal agar prodi administrasi publik dapat akreditasi unggul pada tahun ini,” jelas Intam Kurnia.
Sementara tiga Narasumber memberikan motivasi agar pihak prodi memaksimalkan berbagai dokumen kebutuhan borang akreditasi. Salah satu yang penting diperhatikan menurut Mustainnah, salah seorang narasumber dari Akademisi Untad, adalah website prodi yang harus terus menampilkan berbagai kegiatan.
“Termasuk websitenya dikawal, jangan sampai down atau tidak bisa terbuka saat tim asesor melakukan pemeriksaan,” jelas Mustainnnah. Sementara Koordinator Puslak SPMI LPPMP Untad, Syamsu, mengatakan bahwa jika melihat dokumen yang dimiliki oleh Prodi administrasi publik saat ini, sangat berpeluang besar mendapatkan akreditasi unggul karena secara umum nilainya sudah memenuhi. “Tapi yang menentukan nanti adalah asesmen lapangan,” jelas Syamsu.
Sementara Akademisi Unismuh Palu, Fery menekankan pentingnya Dokumen pendukung agar memberikan perhatian, walaupun terlihat sepele tetapi bagi asesor belum tentu sepele, sehingga harus disiapkan dengan baik.
“Jangan sampai ada dokumen yang tidak memiliki pengesahan, ini harus jadi perhatian, dan tidak boleh dianggap sepele,” jelas Dosen Unismuh Palu, yang juga Wakil Ketua PWI Sulteng ini.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Ketua Senat Fisip Untad, Prof. Saharuddin Hattab, Wakil Dekan III Dr. Ani Susanti, serta sejumlah guru besar dan dosen prodi Administrasi Publik lainnya. Kegiatan tersebut dipusatkan di Aula Fisip Untad dan berlangsung selama sehari.