BNN Donggala Bangun Komunikasi Dengan Kelompok Masyarakat

Daerah513 views

PENATEGAS – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Donggala membangun komunikasi bersama kelompok masyarakat melalui Rapat Kerja (RAKER) Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba di Lingkungan Masyarakat, Desa Tompe Kecamatan Sirenja, Sabtu (16/7)

Bertempat di salah satu rumah makan di Desa Tompe. Sebanyak 20 orang peserta dari perwakilan tokoh di desa tersebut ikut ambil bagian guna menjadikan Desa Tompe Bersih Narkoba (Bersinar).

Kepala BNN Kabupaten Donggala, AKBP. Abire yang diwakili Sub Koordinator Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan masyarakat (P2M), Markus, S.Kep., Ns dalam sambutannya mengatakan, Raker Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba di Lingkungan Masyarakat digelar berdasarkan, Surat Perintah (Sprin) Kepala BNN Kabupaten Donggala Nomor: 461/VII/KA/PM 00.02/2022/BNN tanggal 13 Juli 2021.

Dalam sprin tersebut menginstruksikan, Seksi P2M BNN Kabupaten Donggala menggelar rapat kerja guna membangun komunikasi bersama kelompok masyarakat dalam rangka Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) kepada masyarakat.

“Kami bersama seorang staf Seksi P2M, Desimawati, AMd. Kep melaksanakan raker ini untuk membangun komunikasi, jejaring, kerja sama antara kelompok masyarakat yang ada di Desa Tompe dalam penanggulangan masalah narkoba,” ucap Markus.

Dalam raker tersebut menurutnya, menghadirkan tiga narasumber yakni, Drs. Haidar AM, AP., M.Si dengan judul materi Peran Aktif Lingkungan Masyarakat Dalam P4GN, Fauziah, S.Pd.,M.Si membawakan materi Strategi Pemberdayaan Masyarakat Dalam P4GN dan Mas’udin Radja, S.Sit., M.Kes., C.Ht membawakan materi Pemetaan Calon Penggiat Anti Narkoba yang akan memperoleh Pengembangan.

Mengakhiri sambutannya, Sub koordinator Seksi P2M BNN Kabupaten Donggala menekankan perlunya menggerakkan potensi kemandirian di masyarakat. Raker yang digelar selama sehari ditutup dengan foto bersama antara panitia, narasumber dan peserta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed